Tren dan potensi pasar yang dimiliki oleh reptil ini tentunya semakin menarik minat masyarakat untuk mulai mengadopsi reptil sebagai hewan peliharaan. Untuk kalangan pemula ini, Sentot pun tak lupa memberikan tips-tipsnya.
"Pertama cari dulu informasi tentang reptil sebagai hewan peliharaan. Cari jenis hewan yang paling mudah perawatannya dulu," kata dia. Untuk tahap awal, Sentot menyarankan bagi pemula untuk memelihara Gecko.
"Pemeliharaannya mudah saja. Yang perlu adalah kandang berupa kotak kaca ukuran 40X60 cm, dilengkapi dengan dahan-dahan kayu kecil," katanya.
Untuk makanannya, papar Sentot, cukup dengan memberikan anak-anak tikus yang masih merah. "Bisa didapat di toko-toko hewan umum," imbuhnya
Selanjutnya, untuk memperluas wawasan dan kenikmatan memelihara reptil, ia menyarankan agar para hobiis reptil pemula untuk bergabung dengan komunitas-komunitas pecinta reptil. "Disini kita bisa saling tukar informasi dan pengetahuan seputar reptil," tandasnya.
Post a Comment
Post a Comment