Tokek/Ilustrasi
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tokek, cicak besar dari marga Gekko, ternyata banyak dicari orang. Pasalnya, satu ekor tokek ada yang seharga Rp 2 miliar atau setara dengan harga satu unit rumah mewah.
"Itu Rp 2 miliar harganya, bukan Rp 2 juta," kata Makmuri (45), penjual tokek di Pasar Pramuka, Jakarta, sambil menunjuk ke salah satu koleksi tokek di tokonya.
Makmuri, tokek dengan bobot lima ons sangat langka. Sehingga dibandrol seharga satu buah mobil mewah atau rumah mewah. Berat seekor tokek rata-rata hanya satu ons.
"Tapi tidak bisa lima ons untuk lima tokek, atau dua tokek, pokoknya laku Rp 2 miliar hanya untuk seekor tokek yang berbobot lima ons," kata dia.
Ia menambahkan, harga seekor tokek dengan bobot normal hanya berkisar Rp 75 ribu sampai Rp 100 ribu. "Kalau berlaku Rp 2 miliar untuk semua jenis tokek mahsaya sudah kaya dari dulu," kelakar dia.
Menurutnya, tokek banyak dicari orang untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit seperti gatal-gatal, kurap basah, sesak napas, dan kusta. "Pelanggan yang membeli ini biasanya paranormal dan 'orang pinter'," kata dia mengakhiri.
"Itu Rp 2 miliar harganya, bukan Rp 2 juta," kata Makmuri (45), penjual tokek di Pasar Pramuka, Jakarta, sambil menunjuk ke salah satu koleksi tokek di tokonya.
Makmuri, tokek dengan bobot lima ons sangat langka. Sehingga dibandrol seharga satu buah mobil mewah atau rumah mewah. Berat seekor tokek rata-rata hanya satu ons.
"Tapi tidak bisa lima ons untuk lima tokek, atau dua tokek, pokoknya laku Rp 2 miliar hanya untuk seekor tokek yang berbobot lima ons," kata dia.
Ia menambahkan, harga seekor tokek dengan bobot normal hanya berkisar Rp 75 ribu sampai Rp 100 ribu. "Kalau berlaku Rp 2 miliar untuk semua jenis tokek mahsaya sudah kaya dari dulu," kelakar dia.
Menurutnya, tokek banyak dicari orang untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit seperti gatal-gatal, kurap basah, sesak napas, dan kusta. "Pelanggan yang membeli ini biasanya paranormal dan 'orang pinter'," kata dia mengakhiri.
Post a Comment
Post a Comment